Mendamba Damai
Februari 23, 2020Mendamba Damai
Hanyalah tenang dan damai yang di dambakan oleh badai yang tengah berlinang.
Tak perlu muluk-muluk berbicara tentang gelimang harta atau pun mimpi tentang surga.
Ia bahkan tak memohon damai kepada tuan kesunyian atau mengemis tenang kepada dewa-dewi di lautan.
Ia merindu tenang walau
Ia adalah amukan yang tak dapat di tenangkan.
Ia mendamba damai meski
Ia adalah badai yang tiap hempas nya tak henti merenggut kedamaian.
Ia adalah yang tak didoakan oleh orang-orang,
Sang badai yang tak diaminkan.
Badai mendamba damai yang tak mendambakannya.
BIODATA PENULIS
Muhammad Alif Faturrachman kerap
disapa dengan panggilan “Alif”, “Alep”, “Toad” adalah seorang pemuisi amatiran
serta salah satu owner dan admin dari Mediatikusastra. Ia memiliki passion di
bidang desain grafis dan komputer dengan jejak rekam petualangan sebagai
lulusan “terbaik” dari SMK Negeri 1 Sungailiat, sebuah gelar yang sengaja ia
klaim sepihak agar terdengar prestis. Kini, takdir membawa Alif ke sebuah
universitas lokal, dimana ia harus meninggalkan mimpi menjadi seorang game
developer atau seorang desainer grafis dan apalah itu mimpi yang pernah ia
impikan.
0 komentar